Koramil 0824/08 Mayang Gelar Apel Sinergitas TNI Polri Antisipasi Bencana

    Koramil 0824/08 Mayang Gelar Apel Sinergitas TNI Polri Antisipasi Bencana

    JEMBER - Perubahan cuaca yang sangat signifikan dan ekstrim, menjadikan Koramil 0824/08 Mayang berinisiasi melakukan apel bersama, antisipasi perkembangan situasi utamanya bencana alam diwilayahnya, Apel Bersama TNI-Polri dilakukan di Makoramil 0824/08 Mayang, dipimpin oleh Danramil bersama Kapolsek.

    Apel diikuti oleh personel Staf Koramil dan Babinsa, kemudian dari unsur Polsek diikuti oleh Personel Staf Polsek dan Bhabinkamtibmas.

    Pelaksanaan apel dalam menyatukan visi dan persepsi utamanya saat terjadi situasional diwilayah, agar anggota dapat digerakkan sewaktu-waktu. Jelas Danramil Kapten Chb Aliyil Abror.

    Lebih lanjut Kapten Chb Aliyil Abror menyatakan bahwa ini kita lakukan mengingat kondisi cuaca yang demikian ekstrim, akhirnya saya mengajak Kapolsek, dan disetujui, dan kita laksanakan apel ini.

    Kita juga sepakat memetakan wilayah bencana, koordinasi lebih lanjut dengan pihak-pihak BPBD dan SAR, serta perangkat kebencanaan lainnya, jelas Danramil.

    Demikian halnya AKP Bejuel Nasution Kapolsek Mayang, dalam pernyataannya menyampaikan hal senada, kita harus siap secara terpadu apabila ada kejadian situasional diwilayah, apalagi cuacanya cukup ekstrim saat ini, yang berpotensi adanya bencana alam.

    Ini harus kita antisipasi bersama, ide apel bersama ini saya kita hal yang paling  tepat dalam menyesuaikan langkah secara terpadu apabila ada kejadian utamanya bencana alam diwilayah. Ujar Kapolsek.

    Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan dalam konfirmasinya membenarkan adanya kegiatan tersebut, ini merupakan implementasi arahan kita untuk lebih waspada terhadap bencana alam.

    Pertimbangan perkembangan musim memang menjadi pijakan kita untuk melakukan langkah-langkah kewaspadaan, dalam mengantisipasi terjadinya bencana diwilayah, terima kasih kepada Danramil dan Kapolsek atas kekompakannya. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    jember jatim
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Mitigasi Inflasi, Koramil 0824/03 Kalisat...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0824/09 Tempurejo Dampingi Petugas...

    Berita terkait

    Dandim 0824/Jember Hadiri Soft Launching Alun-alun Jember Nusantara, Tampilan Modern Diharapkan Mampu Tingkatkan Perekonomian
    Kawal Pembangunan Desa, Babinsa Wonorejo Koramil 0824/18 Kencong Ikut Monef Pembangunan Fisik Dana Desa
    701 Calon Bintara TNI AD Gelombang II Resmi Menempuh Pendidikan, Dandim 0824/Jember Hadiri Upacara Pembukaan
    Polres Jember dan Tim SAR Berhasil Temukan Nelayan yang Alami Laka Laut, Satu Orang Selamat
    Posramil 0824/30 Sukorambi bersama Brigif 9/K Melaksanakan Karya Bakti TNI Penghijauan, Mitigasi Bencana Tanam 1000 Pohon
    Babinsa Baletbaru Koramil 0824/04 Sukowono Dukung Ketahanan Pangan : Dampingi Petani Percepatan Tanam 
    Muspika Pakusari Monitoring TPPS, Sekaligus Serahkan PMT Kepada Ibu Hamil dan Balita
    Babinsa Mayang Koramil 0824/08 Mayang Hadiri Sosialisasi Pencegahan Stunting dan Penyuluhan Ibu Hamil Cegah KEK
    Koramil Jajaran Kodim 0824/Jember Pantau  Pendistribusian Logistik Pilkada Serentak 2024
    Koramil 0824/25 Jenggawah Beri Materi PBB dan Wasbang Siswa SMAN Jenggawah, Mantapkan Kedisiplinan dan Karakter Kebangsaan
    Disperindag Jember Melaksanakan Sidak Bapokting ke Sejumlah Distributor Besar di Jember
    Koramil 0824/06 Ledokombo Undang K3S, Sinergikan Pembinaan Pelajar Sebagai Generasi Bangsa
    Babinsa Tamansari Koramil 0824/23 Wuluhan Kerja Bakti Bersama Warga Bangun Penahan Jalan
    Polres Jember Libatkan Toga Tomas Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba dan Miras 
    Dandim 0824/Jember Silaturahmi Ke PTPN X Kertosari Dan PT Sadana Arif Nusa, Mantapkan Sinergitas Penguatan Pertahanan Wilayah

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Mabes TNI Gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-76 Tahun 2024
    Peduli dan Support Atlet Persaid, Kapolres Jember Dinobatkan Sebagai Bapak Asuh Disabilitas
    Kapolda Jatim Resmikan 9 Gedung RS Bhayangkara Jajaran Polda Jawa Timur Secara Serentak

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll